Endah Wahyuningsih
Dayu mendayu
Penuh luka menyayat sembilu
Guratan wajah tua
Dihiasi sepercik air mata
Dengan buah kesabaran yang kuat
Waktu perlahan mengurai setitik derita
Beranjak melukis malam nan sepi
Bunda...
Kau bak raut sang rembulan
Terangi gelap dunia
Bersama desah rintih anakmu
Kau bagai desir air percikkan kesegaran
Bersama kemarau yang hendak membantai tawa
Kan kubawa selalu
Ditiap senja serta liku jalanku
Bunda...
Terang dunia tak seindah gelap bersamamu
Kuhanturkan kembali sebuah sajak
Gambaran dahulu yang mengisahkan derita antara anak dan bunda
Yang kian tersenyum dibalik jerit terdalam
Penuh desir kian samar
Namun aku bahagia bersamamu
Pancarkan kembali
Kisah ini tuk hiasi waktu
Pekakan hati dengan senyummu yang indah
Lalu bawa aku kembali
Mengingat arti sebuah kehidupan
Bunda...
Kutakkuasa menahan air mata
Kutak mampu membendung kerinduan
Kini kau kembali hadir
Di sisi mimpi-mimpiku
Bersama desir air dan desau anggin
Kan kubisikkan sebuah kata
Kukan slalu mengenangmu Bunda
Jombang, 24 Okt 2009
Dayu mendayu
Penuh luka menyayat sembilu
Guratan wajah tua
Dihiasi sepercik air mata
Dengan buah kesabaran yang kuat
Waktu perlahan mengurai setitik derita
Beranjak melukis malam nan sepi
Bunda...
Kau bak raut sang rembulan
Terangi gelap dunia
Bersama desah rintih anakmu
Kau bagai desir air percikkan kesegaran
Bersama kemarau yang hendak membantai tawa
Kan kubawa selalu
Ditiap senja serta liku jalanku
Bunda...
Terang dunia tak seindah gelap bersamamu
Kuhanturkan kembali sebuah sajak
Gambaran dahulu yang mengisahkan derita antara anak dan bunda
Yang kian tersenyum dibalik jerit terdalam
Penuh desir kian samar
Namun aku bahagia bersamamu
Pancarkan kembali
Kisah ini tuk hiasi waktu
Pekakan hati dengan senyummu yang indah
Lalu bawa aku kembali
Mengingat arti sebuah kehidupan
Bunda...
Kutakkuasa menahan air mata
Kutak mampu membendung kerinduan
Kini kau kembali hadir
Di sisi mimpi-mimpiku
Bersama desir air dan desau anggin
Kan kubisikkan sebuah kata
Kukan slalu mengenangmu Bunda
Jombang, 24 Okt 2009
Tidak ada komentar:
Posting Komentar